Home Artikel Seputar Senso Penanganan pada anak ABK

Penanganan pada anak ABK

Melalui pengalaman di lapangan, saya mempelajari bahwa : “Banyak sekali terjadi kasus-kasus perkembangan anak yang sering diremehkan,  sekedar ditutup-tutupi atau memang karena belum tersosialisasikan pada masyarakat awam mengenai perkembangan anak yang seharusnya”

Sering kedapatan sudah berakibat terlalu jauh, yang mana bantuan yang harus diberikan untuk me”normal”kan kembali perkembangan anak memerlukan waktu yang tentunya jauh lebih lama. Dan perlu untuk diketahui bantuan yang harus diberikan bagi anak-anak yang mengalami keterlambatan itu merupakan suatu proses belajar, dimana tahapan-tahapan yang harus dilalui anak sesuai dengan waktu dimana perkembangan itu mulai berhenti, atau saat mulai menjadi kusut.

Oleh karena  itu pula programnyapun menjadi berbeda-beda dari anak yang satu dengan anak yang lain, karena kemampuan anak sangat berbeda-beda satu dengan yang lainnya. Berarti pakar yang akan melatih anak anda harus mengetahui dengan tepat tahap dimana dan bilamana perkembangan itu mulai berjalan di tempat.

Mengenai istilah apa bantuan tersebut, apakah itu “Sensory Integrasi”, atau itu disebut “Sensomotorik” ato Glenn Doman dllnya, sebetulnya tidak perlu terlalu diresahkan, yang penting disini adalah pakar yang mengobservasi anak anda.  Yang mana hal tersebut harus dilakukan oleh pakar yang betul-betul mengerti masalah perkembangan anak secara “Holistik” dan dapat membuatkan program pelatihan yang tepat bagi setiap anaknya, sehingga target untuk me”normal”kan perkembangan anak bisa tercapai.

Saran pada ortu, carilah checklist perkembangan anak normal sehingga ibu dan bapak paham dimana anak mulai berhenti perkembangannya coba distimulasikan dulu sendiri, bila terlihat dalam kurun waktu 2-3 minggu tidak berhasil carikan pakar perkembangan yang MAMPU melihat sisi perkembangan anak dan MAMPU meberikan saran2 bagaimana mengatasinya sehingga dapat secepatnya dibantu.

Salam selalu,

Ratih Zimmer Gandasetiawan

 
Banner
Banner
Banner
Banner
Banner
Banner
Banner

Web Posyandu ini terbuka untuk seluruh warga TTC. Bagi siapa yang ingin memberikan kontribusinya, baik berupa artikel, opini dan lainnya, akan diberikan akses untuk posting sendiri. Untuk itu mohon memberitahukannya kepada Admin dengan memberikan Nama User dan Passwaord pribadi.

Banner
free counters
Free counters

My site is worth$15,643.58Your website value?