Tingkat kesembuhan kanker pada anak mencapai 90 persen

Tingkat kesembuhan anak-anak penderita kanker mencapai 90 persen atau lebih tinggi dibanding orang dewasa yang menderita penyakit sama, kata Ahli Kanker Anak Prof. Dr. Sutaryo.

"Penyakit kanker yang menyerang anak-anak sangat mungkin disembuhkan. Sembilan dari 10 anak yang menderita kanker bisa disembuhkan," katanya dalam pembukaan International Confederation of Childhood Cancer Parent Organizations (ICCPO) di Yogyakarta, Minggu.

Ia menjelaskan anak berusia kurang dari satu tahun memiliki kemampuan regresi spontan. Kemampuan regresi spontan itu menjadi "senjata" untuk melawan kanker neuroblastoma stadium 1 secara alami sehingga dapat sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan.

Menurut dia, di beberapa negara, tingkat kesembuhan kanker pada anak mencapai 98 persen, dan di Yogyakarta tingkat kesembuhannya mencapai sekitar 80-90 persen seperti untuk kanker ginjal dan leukimia.

Selain itu, lanjut dia, tingginya tingkat kesembuhan kanker pada anak-anak juga disebabkan semakin majunya ilmu pengobatan kanker, yakni melalui metode stem cell dan juga transplantasi sumsum tulang belakang.

Namun, ia mengingatkan deteksi dini kanker adalah hal yang paling penting dilakukan. Beberapa gejala yang harus diwaspadai di antaranya benjolan yang tidak biasa, perdarahan, demam dalam waktu lama, dan anemia.

Sedangkan untuk mencegah kanker dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat dan tidak merokok.

 

Sumber: antaranews.com